Kisah Nyata Misteri Gundul Pecengis Yang Suka Iseng

Posted by

Pembicaraan tentang hantu di Indonesia memang tak ada habisnya. Kultur budaya yang beragam selain menciptakan kreativitas seni yang banyak juga menimbulkan tak sedikit kisah-kisah mistis yang membersamai. Sosok-sosok makhluk halus yang diyakini keberadaannya sering membuat bulu kudu merinding. Jika di Kalimantan terkenal dengan kuyang atau palasik sebagai hantu kepala terbang, di jawa juga memiliki hantu kepala disebut hantu gundul pecengis. Bedanya, hantu yang ada di Kalimantan biasa terbang bersama dengan organ dalamnya. Sedangkan hantu gundul hanya kepalanya saja dan Sukanya menggelinding bukan terbang. Hantu gundul ini biasa disebut hantu gundul pringis atau hantu gundul menggelinding. Kira-kira menurut kalian lebih menakutkan yang hanya kepala saja atau yang memiliki wujud utuh? Apapun wujudnya jelas mereka memiliki hal-hal tertentu yang bisa bikin orang yang ditemuinya kencing di celana.

Isengnya Minta Ampun
Keisengan sosok hantu merupakan caranya untuk menakut-nakuti manusia.Tak hanya manusia, hantu juga memiliki gaya keisengan tersendiri. Jika pocong suka iseng dengan melompat-lompat di depan korbannya, kuntilanak terbang kesana kemari sambal hihahihi ria, nah kalau hantu ini isengnya suka pura-pura jatuh. Ketika kalian berjalan di malam hari kemudian mendengar bunyi benda jatuh, jangan terburu-buru mencarinya. Jangan-jangan itu ulah hantu pringis.

Setelah menjatuhkan diri, biasanya sosok ini sengaja tidak bersembunyi atau langsung menakut-nakuti korbannya. Dia akan tetap diam tanpa berekspresi, setelah manusia yang menjadi targetnya mengambil dan mengamati bentuknya baru dia akan menunjukkan wajah aslinya. Kadang wajah yang ia tunjukkan penuh dengan kemarahan, tetapi seringnya wajah yang ia tampakkan adalah wajah meringis atau ketawa kecil layaknya manusia iseng. Coba bayangkan, lucu atau tetap menakutkan? Tak berhenti di situ, keisengannya biasa berlanjut dengan mengejar targetnya tadi sambil terus tertawa cekikikan seperti manusia yang merasa puas berhasil menakut-nakuti temannya.
Jangan bayangkan wajah dari sosok ini tampan atau menarik. Banyak yang pernah menjadi korban dari keisengan makhluk ini mengaku bahwa penampakan sosok ini ada tiga macam. Ada yang berkepala plonthos tanpa rambut, ada yang berambut biasa dan ada pula yang berambut sangat panjang. Ketiga macam sosok ini jelas berwajah menyeramkan layaknya hantu yang sering dijadikan figure pada film horror. Selain itu, mata dari hantu gundul pringis menyorotkan cahaya orange khas warna kobaran api, hal ini menambah efek menakutkan dari hantu ini.
Selain muncul di luar rumah yang memiliki penerangan sangat minim, tak jarang makhluk ini mampir ke rumah-rumah orang terpilih untuk melancarkan aksi isengnya. Metodenya sama dengan caranya menakut-nakuti ketika di luar rumah. Dia akan menempel di sudut-sudut langit-langit rumah kemudian menjatuhkan diri dan menggelinding menuju lorong untuk bersembunyi. Lorong yang ia jadikan tempat sembunyi bisa lorong bawah tempat tidur, bisa lorong meja maupun lorong kursi. Setelah manusia melihatnya jatuh dan bersembunyi biasanya manusia akan reflek akan mencarinya. Setelah sosok ini ditemukan oleh targetnya maka hal terakhir yang ia lakukan adalah tertawa cekikikan sembari mengejar manusia tersebut.
Jika hanya sekedar membacanya tentang keisengannya mungkin terkesan lucu dan mengundang tawa, tapi jika lihat langsung ulahnya bisa dipastikan kamu akan lari terbirit-birit bahkan bisa kencing di celana. Kehadiran hantu gundul pecengis selain menakutkan, tetapi dia juga bisa membuat celaka orang yang melihatnya. Untuk itu tetap waspada ya dari keisengan makhluk satu ini.


Blog, Updated at: Februari 14, 2019

0 komentar:

Posting Komentar

Download Aplikasi Download Video

Download APK Amazing Videos DOWNLOAD APK

Arsip Blog

Diberdayakan oleh Blogger.

Kategori

Translate Article